Tugas 3 Rekayasa Kebutuhan B

Tugas 3 Rekayasa Kebutuhan B

Nama   : Yusril Zubaydi
NRP     : 05111940000160

A. Pendahuluan

Saya menggunakan studi kasus PROTOTIPE SISTEM E-LEARNING DENGAN PENDEKATAN
ELISITASI DAN FRAMEWORK CODEIGNITER: STUDI KASUS
SMP YAMAD BEKASI. Berikut adalah jurnalnya

B. Pembahasan

1. Poin Input

  • Existing System Information

Aplikasi ini akan berfokus pada pembelajaran. Mulai dari guru yang mengunggah materi, mengunggah soal tugas, mengunggah soal ujian , membuat forum diskusi, dan memberikan nilai. Selain itu juga ada murid yang bisa mengunggah jawaban, mengunduh materi, dan melihat nilainya. Selain itu, juga ada sistem untuk menampilkan profil sekolah, daftar guru yang mengajar dan media berita.

  • Stakeholder Needs

Pada studi kasus ini ada 2 stakeholder, yaitu guru dan siswa.
    • Guru
Guru memiliki hak penuh untuk mengatur tentang materi pembelajaran mulai dari membuat materi, membuat tugas, membuat nilai, membuat soal ujian, mengisi forum.
    • Siswa
Siswa memiliki hak untuk mengikuti kursus e-learning yang diselenggarakan oleh sekolah yang meliputi mendownload materi, upload tugas, mengikuti ujian, melihat nilai dan mengisi forum.
    • Administrator
Administrator memiliki hak akses penuh membuat, mengedit, dan menghapus semua isi dan fitur dari web e-learning, serta memastikan server website tetap hidup dan semua link hidup secara efisien dan bertanggung jawab terhadap kualitas dalam sistem website. 

  • Regulation

Untuk regulasi pada sistem ini adalah guru hanya bisa membuka dashboard dan fitur-fitur untuk guru. Sementara siswa hanya bisa mengakses dashboard dan fitur-fitur yang hanya tersedia untuk siswa.

  • Organisational Standards
Untuk standard pengembangan sistem sebagai berikut :
  1. Menggunakan metode pengembangan waterfall
  2. Menggunakan Framework Codeigniter
Untuk standard manajemen kualitas, sebagai berikut :
  1. Reliabilitas dari sistem yang dikembangkan
  2. Ketersediaan sistem selama 24 jam
  3. Security dari akun yang ada

  • Domain Information
Domain sistem ini adalah sistem sekolah online

2. Poin Output

  • Agreed Requirements
Berdasarkan studi kasus yang saya ambil, yang dapat diuraikan sebagai berikut :
  1. Guru dapat mengunggah materi, soal tugas, soal ujian
  2. Guru dapat membuat forum diskusi untuk kelas
  3. Guru dapat memasukan nilai
  4. Siswa dapat mengunggah jawaban
  5. Siswa dapat melihat nilai

  • System Specification
Untuk spesifikasi rincinya sebagai berikut :
  1. Setiap Guru memiliki akun sendiri
  2. Guru dapat mengupload materi
  3. Guru memberikan tugas online
  4. Guru memberikan Soal ujian online
  5. Guru menampilkan nilai secara online
  6. Guru memiliki forum diskusi untuk murid berdasarkan mata pelajaran
  7. Setiap siswa dapat mendaftar dan memiliki akun sendiri
  8. Siswa dapat mendownload materi
  9. Siswa dapat mengupload tugas
  10. Siswa dapat mengikuti ujian online
  11. Siswa dapat melihat nilai secara online
  12. Sistem dapat menampilkan kegiatan sekolah
  13. Sistem dapat menampilkan kalender kegiatan (Calender event)
  14. Sistem dilengkapi dengan media berita / majalah dinding siswa
  15. Sistem dapat menampilkan informasi profil sekolah dan guru
  • System Model
Untuk desain infrastrukturnya seperti ini :
Untuk konsep Codeigniter pada halaman utama seperti ini :
Untuk konsper Codeigniter pada sistem upload seperti ini :